Post Page Advertisement [Top]

ArtikelHeader

Situasi tidak menentu dibutuhkan training The7Awareness


Ketika 9 tahun lalu saya ke Hongkong dan Macau memberikan seminar dan training atas undangan Dompet Dhuafa Hongkong, saya mengamati kaligrafi-kaligrafi bergambar pohon bambu ketika sedang makan di restoran, ternyata di China, Jepang dan Hongkong gambar bambu bukan sembarang bambu namun memiliki arti yang sangat penting. Dalam buku The7Awareness dijelaskan bahwa ternyata ada kisah yang populer tentang hal ini. Suatu hari, seorang petani menanam pohon bambu, lalu tidak jauh ditanam juga pohon pisang, ketika memasuki beberapa bulan, pohon pisang sudah menampakan pertumbuhan yang cepat, sementara pohon bambu tidak. Ketika memasuki usia 1 tahun sejak penanaman ternyata pohon bambu belum tampak sama sekali, bahkan ketika pohon pisang sudah berbuah, sementara pohon bambu tetap tidak terlihat. Uniknya ketika sudah memasuki tahun ke 2, justru pohon bambu mulai tumbuh dengan cepat semakin tinggi, ketika memasuki usia 3 tahun pohon bambu sudah setinggi 10 M. Pertanyaan besarnya adalah "kemana pohon bambu selama ini?", ternyata jawabanya adalah pohon bambu membuat akarnya menghujam ke dalam tanah karena pohon bambu akan sangat tinggi nantinya, namun ketika memiliki akar yang kuat tentu saja tidak akan mudah roboh oleh badai dan tekanan apapun. 


Pelajaran berharga yang yang kedua adalah pohon bambu tidak pernah berdiri sendiri namun sama-sama berdiri tegar untuk sukses bersama-sama, karena kebersamaannya membuat pohon bambu tampak kuat dan tidak mudah digoyahkan. Kedua hal ini dalam dunia SDM adalah Karakter, seseorang yang memiliki karakter akan tidak mudah rapuh ketika ada badai dan ujian, justru sebaliknya semakin kuat dan bertumbuh hebat, hal ini dikuatkan dalam buku One Minute Awareness " Kalau pisau diasah oleh batu, manusia di asah oleh manusia lainya", pembangunan dan pertumbuhan karakter unggul ( di atas rata-rata) menjadi daya tarik sisi personal atau interpersonal kita baik sebagai pegawai, owner, investor, bisnis owner, self employee dan sebagainya. Pertanyaan besarnya adalah adakah tempat dan pelatihan yang efesien dan efektif memberikan solusi kepada perusahaan  agar memiliki pegawai yang berkarakter?, 

Pertanyaan ini terjawab oleh training The7Awareness, yang fokus dalam bentukan pegawai dengan memiliki CV yang hebat, tentu saja CV bukan Curriculum Vitae yang biasa digunakan untuk melamar pekerjaan atau organisasi dimana seseorang akan bekerja. Adapun CV adalah Character & Value, memiliki karakter unggul dan memberikan nilai lebih.  Pernahkah Anda memegang uang 100 ribu lalu dikucek-kucek dan diletakan di tempat kotor, ketika sudah dibersihkan kembali uang tersebut masih bisa digunakan untuk kebutuhan pembelian. Itulah hebatnya kekuatan dari karakter, dengan rahasia istiqomah 21 hari yang konsisten tanpa putus akan melahirkan keajaiban dari karakter, Salah satu tantangan yang dibuat dalam The7Awareness adalah bagaimana 21 hari kita bisa menjaga Mindset, bodyset, heartset dan soulset , jika ini dipertahankan dengan baik akan menjadi nilai lebih dari perusahaan. 

Dalam situasi yang tidak menentu ini, hal ini bagaikan angin yang terus meniup kencang pohon bambu, sementara pohon lain sudah terjungkal justru pohon bambu bisa berliuk-liuk mengikuti arah angin tersebut. Hidup ini layaknya pohon bambu, jika kita terus menerus membangun akar ke dalam maka akan memiliki kekuatan karakter yang hebat,  sehingga tekanan pandemi Covid 19 ini menjadikanya semakin kuat dan hebat serta pembelajar sejati untuk meninggalkan cara-cara lama dan kebiasan lama dengan hal-hal baru untuk sukses. Setiap hari, jika tidak dilatih dengan baik dan benar, kita akan terjebak dengan pusaran kegaluan kehidupan yang akan menelantarkan kita menjadi di bawah rata-rata. Sebaliknya, berhasil menggali kesadaran dalam diri akan menjadi pintu menuju kebahagiaan yg hakiki.



Bottom Ad [Post Page]